Dinkes Bungo Luncurkan Gerakan Posyandu Aktif di Sungai Buluh

oleh -369 Dilihat
oleh
Dinas Kesehatan meluncurkan Gerakan Posyandu Aktif, di Dusun Sungai Buluh, Kecamatan Rimbo Tengah, Kabupaten Bungo.

SWARAJAMBI.NET, MUARA BUNGO – Dalam rangka meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, pemerintah Kabupaten Bungo melalui Dinas Kesehatan meluncurkan Gerakan Posyandu Aktif, di Dusun Sungai Buluh, Kecamatan Rimbo Tengah, Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi, Rabu pagi (18/6/2025).

Gerakan posyandu aktif ini di harapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat, terutama bagi ibu dan anak.

Dengan adanya gerakan ini, masyarakat dapat memperoleh informasi dan pelayanan kesehatan yang lebih baik, sehingga dapat meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan keluarga.

Hal itu disampaikan oleh Kabid Kesmas Mufazoh, dirinya menyampaikan, “Hari ini kita memang gencar melakukan gerakan Posyandu aktif melalui transformasi kesehatan, artinya tentu ada perubahan yang lebih besar dalam mewujudkan kesehatan masyarakat khususnya di Dusun Sungai Buluh, Kecamatan Rimbo Tengah, Kabupaten Bungo,” ujarnya.

Ia menambahkan, pada hari memang kami sengaja melaksanakan kegiatan sosialisasi terkait dengan Posyandu aktif melalui Posyandu integrasi lamd primer, sehingga memang kami berharap dengan adanya kegiatan ini masyarakat bisa memanfaatkan terkait dengan Posyandu integrasi land primer yang sudah berjalan di Kecamatan Rimbo Tengah ini, terutama Puskesmas Rimbo Tengah sebagai pelaksana di wilayah Kecamatan Rimbo Tengah.

“Melalui transformasi ini dan juga terkait dengan program Presiden Prabowo melalui nawacita termasuklah integritas land primer adalah kegiatan sangat penting, sehingga memang kita bersama mendukung terutama ada masyarakat di wilayah Kecamatan Rimbo Tengah,” katanya.

Lebih lanjut Mufazoh menambahkan, beruntung masyarakat Dusun Sungai Buluh mendapatkan kesempatan ini, karena ini adalah kesempatan yang bukan semua didapatkan oleh semua orang.

“Kehadiran kami di Dusun Sungai Buluh ini tentu ada kriteria sehingga bisa kami hadir di sini, terkait dengan Posyandu integrasi land primer yang sebelumnya di kenal dengan posyandu ibu Hamil, Bayi Balita, jadi mungkin selama ini yang hadir ibu hamilnya, bayi balita, dengan adanya transformasi ini, Kementerian Kesehatan itu berubah menjadi Posyandu Integrasi land primer melalui siklus hidup.

Adapun tujuan kegiatan ini yakni mendekatkan pelayanan, sehingga masyarakat itu lebih dekat dalam mendapatkan screening kesehatan itu yang lebih penting, jadi deteksi dini melalui Posyandu integrasi dan primer ini sangat penting sehingga apa yang kita harapkan memang umur harapan hidup dari masyarakat itu meningkat.

Untuk di ketahui masih sangat rendahnya angka harapan hidup Kabupaten Bungo yang kalau di bandingkan dengan masyarakat luar negeri yang begitu jauh,”tutupnya.

Hadir pada kesempatan itu, Camat Rimbo Tengah, Kepala Puskesmas Rimbo Tengah, BPJS Kesehatan, dan masyarakat Dusun Sungai Buluh.(*)

 

Pewarta: Lidia

No More Posts Available.

No more pages to load.