SWARAJAMBI.NET, BATANGHARI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batang Hari menggelar malam anugerah Bupati Batang Hari Awards 2025, Sabtu (6/12/2025).
Kegiatan yang berlangsung di Ruang Kaca Rumah Dinas Bupati Batang Hari tersebut dihadiri para kepala desa, badan permusyawaratan desa (BPD) , dan penggerak super tangguh untuk memajukan daerah.
Bupati Batang Hari Awards tersebut digelar oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Batang Hari. Dengan pemberian penghargaan, dapat memotivasi sekaligus mendorong inovasi kepala desa, BPD, dan PKK dalam meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan serta pelayanan kepada masyarakat dengan baik.
Dalam sambutannya, Bupati Batang Hari M Fadhil Arief mengatakan Bupati Batang Hari Awards sejalan dengan visi Kabupaten Batang Hari 2025-2029 Batang Hari Super Tangguh. Lewat penghargaan ini bisa mengetahui perkembangan desa.
Selain itu memberikan motivasi kepada para kepala desa, BPD, dan PKK untuk terus memajukan desa.
“Dengan adanya Anugerah Bupati Batang Hari Awards ini diharapkan kepala desa,BPD dan PKK lebih termotivasi untuk membangun dan mengembangkan desanya,” ujar Bupati.
Berikut penerima Bupati Batang Hari Awarda 2025
1. Kategori BPD Sinergi diraih BPD Desa Muaro Singoan
2. Kategori BPD Inspiratif diraih BPD Desa Rantau gedang.
3. Kategori BPD Favorite diraih Desa Ladang Peris.
Nominasi penggerak super Tangguh (PKK)
1. Kategori penggerak inspiratif diraih PKK Desa Bukit Harapan.
2. Kategori penggerak Lingkungan diraih PKK Desa Olak.
3. Kategori penggerak Harmonis diraih PKK Desa Bukit Harapan.
4. Kategori Penggerak Kontributif diraih PKK Desa Sungai Baung.
5. Kategori penggerak Favorit diraih PKK Desa Ladang Peris.
Penghargaan Kades terbaik
1. Kategori peduli Pendidikan diraih Kades Desa Sungkai.
2. Kategori siaga Kesehatan diraih Kades Desa Rantau Kapas Tuo.
3. Kategori Lingkungan diraih Kades Desa Terusan.
4. Ktegori Peduli pemukiman dimenangkan Kades Kehidupan Baru.
5. Kategori Siaga Trantibmas dimenangkan Kades Pompa Air.
6. Kategori Peduli sosial di menangkan Kades Pulau.
7. Kategori Ramah Anak dimenangkan Kades Sengkati Kecil.
8. Kategori kades sinergi dimenangkan Kades Bulian Jaya.
9. Kategori siaga Pelayanan dimenangkan Kades Kembang Tanjung.
10. Kategori Kades Favorite di menangkan Kades Ladang Peris.
Malam anugerah Bupati Awards ini turut dihadiri Wakil Bupati.Bakhtiar, Ketua DPRD Batang Hari, Rahmad Hasrofi, unsur Fokompinda, Ketua PKK Batang Hari, kepala OPD, para camat, dan ketua Apdesi.(*)
Pewarta: Eddwardi







