SWARAJAMBI.NET, BATANGHARI – Kapolres Batanghari AKBP Handoyo Yudhy Santosa tak sekadar memerintah dari balik meja. Ia turun langsung ke lapangan, memantau pengamanan di sejumlah gereja demi memastikan bahwa kehadiran polisi benar-benar dirasakan oleh masyarakat.
Akhirnya suasana khidmat menyelimuti sejumlah gereja di Kabupaten Batanghari pada peringatan wafat Isa Almasih, Jumat (18/4/2025).
Handoyo menyebut bahwa pengamanan saat ibadah Jumat Agung ini merupakan bagian dari agenda rutin dalam kalender kamtibmas Polres Batanghari. Tak hanya sebagai kewajiban formal, tetapi wujud nyata pengayoman aparat kepada masyarakat.
“Harapannya, terciptanya kondusivitas keamanan di wilayah hukum Polres Batanghari dan kehadiran polisi di tengah mereka dapat langsung dirasakan,” ujarnya saat berada di Gereja HKBP di Kelurahan Kampung Baru, Muara Tembesi.
Pihak Gereja pun sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada Kapolres Batanghari dan jajaran atas kegiatan pengamanan sehingga kegiatan ibadah berjalan aman, lancar dan kondusif.(*)
Pewarta: Eddwardi